SELAMAT DATANG DI PORTAL PERAK

SISTEM APLIKASI PELAYANAN KANTOR OTORITAS PELABUHAN UTAMA TANJUNG PERAK - ISO REK !!! (INTEGRITAS, SEMANGAT, OPTIMIS, RESPONSIF, EXCELLENT, KREATIF
Tentang

Portalperak adalah sistem aplikasi pelayanan Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Perak guna mendukung perkembangan teknologi di era revolusi industri 4.0 agar semakin dapat mengoptimalkan program kerja serta meningkatkan kualitas dan mempermudah pelayanan kepada masyarakat dan stakeholder terkait.

Modul-modul yang disediakan diportal perak antara lain :

  • Modul E-REPORT (Sistem Laporan Kegiatan Bulanan Elektronik) Modul yang digunakan untuk membuat laporan bulanan kegiatan operasional Perusahaan Angkutan Laut, Perusahaan Keagenan Kapal, Perusahaan Bongkar muat, Perusahaan Jasa Pengurusan Transportasi, Terminal Untuk Kepentingan Sendiri/TUKS dan Laporan K3 masing masing Operator Terminal sesuai dengan dasar hukum yang berlaku 
  • Modul SOPPELRA (Sistem Online Pembayaran Pelayaran Rakyat) Modul yang digunakan untuk mengakomodir semua jenis pembayaran PNBP secara online ( PNBP Jasa labuh kapal yang belum di akomodir di system Inaportnet, PNBP pengawasan bongkar muat 1 % dan PNBP Ijin Kerja Keruk. 
  • Modul SIKANCIL (Sistem Informasi Pelayanan Kapal Tonnase Kecil)​​​​​​​ Modul yang digunakan untuk pelayanan kapal dan barang yang belum di akomodir di sistem Inaportnet 
  • Modul E-TKBM (Sistem Registrasi TKBM) Modul yang digunakan untuk regitrasi Tenaga Kerja Bongkar Muat/TKBM secara online 
  • Modul SIMASDIKI (Sistem Monitoring dan Evaluasi Data Kinerja) Modul yang digunakan untuk memonitor dan mengevaluasi data kinerja operasional masing-masing Operator Terminal serta memberikan informasi data capaian kinerja Operator Terminal secara terbuka kepada publik 
  • Modul E-REKOM (Sistem Rekomendasi Pembukaan Perusahaan) Modul yang digunakan untuk pendataan dan pencatatan pendirian perusahaan, pembukaan kantor cabang di pelabuhan tanjung perak